You are here: Home » Fashion » Punya Cardi? Kenali Cara Merawat Cardigan Rajut agar Kualitasnya Awet

Punya Cardi? Kenali Cara Merawat Cardigan Rajut agar Kualitasnya Awet

Cardigan rajut

Cardigan rajut anda mudah sobek dan melar? Hal ini bisa saja terjadi karena anda tidak dapat merawatnya dengan benar. Adapun merawat mencakup menyimpan, mencuci dan mengeringkan baju. Untuk mengetahui cara merawatnya dengan benar, simak penjelasan di bawah ini.

Cara Merawat Cardi Rajut yang Benar agar Tidak Molor dan Sobek

1. Pisahkan Pakaian Rajut

Hal utama yang penting dilakukan yakni memisahkan cardigan di dalam keranjang cucian. Untuk pakaian rajut mesin, masukkan ke dalam mesin cuci sedangkan rajutan tangan harus dicuci dengan tangan secara manual. Maka dari itu, sangat penting untuk memperhatikan jenis benang wol pada cardigan sebelum mencucinya.

2. Rendam dengan Air Hangat

Kemudian, anda bisa merendam pakaian rajut buatan tangan dengan air hangat selama 5 menit saja. Hindari penggunaan air dingin karena dapat membuat benang mudah mengerut sehingga ukurannya akan mengecil dan tidak bisa dipakai kembali. Adapun suhu terbaik merendam pakaian rajut yakni suam-suam kuku, suhu tubuh manusia dan agak hangat.

3. Pilih Deterjen Lembut

Dalam mencuci cardigan rajut, sangat penting untuk memilih deterjen baju yang benar. Jangan menggunakan sabun cuci dengan formula yang keras karena bisa merusak serat cardi. Sangat disarankan untuk menggunakan deterjen alami atau buatan sendiri karena dinilai lebih aman baik bagi pakaian maupun lingkungan.

4. Hindari Penggunaan Pemutih

Terdapat noda membandel pada cardigan rajut berwarna putih? Anda bisa menggunakan air sitrun untuk mencuci baju rajut yang terkena noda atau kotoran. Hindari penggunaan bahan pemutih karena kandungan kimianya yang mampu mengurangi elastisitas rajutan. Jika elastisitas berkurang, cardi akan mudah melar, sobek dan rusak.

5. Kucek dengan Tangan Perlahan-lahan

Dalam mencuci cardi rajut, sangat disarankan menggunakan tangan secara manual. Hindari penggunaan mesin cuci karena membuat benang rajut tersangkut hingga sobek. Disamping itu, pencucian dengan mesin akan membuat baju melar karena terlilit dengan pakaian lainnya. Jika terasa berat, cukup kucek perlahan pada area yang terkena noda.

6. Jangan Memeras Cardi

Setelah cardi dikucek, jangan memeras atau memelintir baju untuk mengeringkannya. Anda bisa menemukannya dengan perlahan untuk mengeluarkan air yang terserap ke dalam benang rajut. Selain itu, anda juga dapat memanfaatkan handuk kering untuk menyerap sebagian airnya. Tips ini dilakukan untuk menurunkan risiko serat pada cardi yang melar karena terpelintir.

7. Jemur di Tempat yang Datar

Dalam menjemur cardi, usahakan tidak menggantungnya pada jemuran yang biasa digunakan pada baju. Sebab, sisa air yang ada di serat benangnya akan menarik baju ke bawah sehingga bentuknya molor. Sangat disarankan untuk menjemurnya pada area yang datar. Jika tidak ada tempat ideal, bentangkan cardi di atas tali jemuran dan tahan dengan jepitan.

8. Setrika dengan Suhu Rendah

Begitu cardi rajut kering, anda bisa menyetrikanya dengan suhu rendah untuk menghilangkan lipatan pada baju. Sangat disarankan untuk meletakkan handuk lembab di bagian atas baju sebelum menyetrikanya. Hal ini agar benang rajut tidak bersentuhan langsung dengan plat setrika yang panas.

9. Disimpan dengan Dilipat

Dalam menyimpan cardi, sebaiknya tidak menggantungnya karena dapat membuat bagian cardi yang tertarik oleh gantungan pakaian sehingga bentuknya akan molor. Anda bisa melipatnya dan letakkan di dalam lemari. Dengan begitu, cardigan rajut anda akan awet dipakai selama bertahun-tahun.

Cara merawat cardigan rajut sangatlah mudah asalkan anda mengetahui langkah yang benar dalam mencuci, mengeringkan hingga menyimpannya. Dengan begitu, cardi anda masih awet digunakan meski sudah lama. Benang Jarum menyediakan berbagai produk pakaian yang berkualitas dan model kekinian.