You are here: Home » Finansial » Jangan Gegabah, Begini Langkah Membeli Bitcoin yang Aman

Jangan Gegabah, Begini Langkah Membeli Bitcoin yang Aman

cara beli bitcoin

Ketika berbicara mengenai salah satu jenis investasi menguntungkan dan banyak diminati kalangan masyarakat Indonesia, maka bitcoin menjadi salah satu deretan dari daftar investasi menarik bagi semua orang. Ya, bitcoin sendiri merupakan jenis mata uang crypto yang hadir dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia. Terlepas dari hal tersebut, tahukah Anda mengenai bagaimana cara beli bitcoin yang aman dan mudah dilakukan bagi para trader pemula? Agar Anda lebih paham mengenai tata cara pembelian bitcoin, maka simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut.

Mengenal apa yang dimaksud dengan bitcoin

Sebelum mengetahui mengenai bagaimana cara mudah dalam membeli bitcoin, sebaiknya Anda mengetahui lebih dulu mengenai apa itu bitcoin. Yang perlu Anda ingat di sini, yakni bitcoin bukanlah benda dengan bentuk fisik. Sebab, bitcoin merupakan angka yang terdapat pada sebuah sistem pengelola data yang terhubung dalam sistem yang dikenal dengan istilah blockchain.

Dalam pembelian bitcoin sendiri, seorang trader harus menyiapkan dana terlebih dahulu. Untuk besaran dana dalam pembelian bitcoin ini, biasanya sangat bergantung pada jumlah bitcoin yang ingin dibeli. Sebagai informasi, dalam pembelian bitcoin bisa dilakukan sampai dengan delapan angka di depan koma atau sebesar 0,0000001 BTC yang merupakan angka terkecil bagi Anda yang ingin atau berminat untuk membeli bitcoin.

Langkah Membeli bitcoin yang aman

Pembelian bitcoin sendiri bisa dilakukan secara mudah oleh para trader dengan menerapkan beberapa langkah mudah dan aman di antaranya sebagai berikut :

  1. Pilih aplikasi atau platform yang ingin digunakan untuk membeli bitcoin. Pastikan platform tersebut sudah memiliki izin dari BAPPEPTI untuk menjamin keamanannya
  2. Setelah itu, , buatlah akun di platform tersebut. Untuk proses pembuatan akun ini sendiri biasanya membutuhkan beberapa informasi penting seperti rincian rekening bank dan kartu identitas Anda.
  3. Selanjutnya, pilih metode transaksi pembayaran yang disediakan di platform yang dipilih.
  4. Setelah itu, pihak pedagang aset crypto nantinya akan melakukan proses verifikasi data untuk memudahkan trader dalam pembelian bitcoin itu sendiri.
  5. Beli bitcoin yang Anda sudah pilih.
  6. Jika bitcoin sudah dibeli, maka Anda tinggal melakukan proses pembayaran dan nantinya transfer bitcoin akan langsung masuk ke dompet virtual yang Anda miliki. Dompet bitcoin ini merupakan wadah dari mata uang yang dibeli.
  7. Langkah terakhir, Anda perlu untuk memantau pergerakan harga bitcoin secara rutin agar pembelian bitcoin yang Anda lakukan tidak mengalami kerugian yang besar.

Demikianlah informasi penting mengenai langkah mudah untuk membeli  bitcoin yang aman dan praktis untuk diterapkan dengan baik sebelum melakukan proses trading yang menguntungkan.